BeritaSosialTNI/POLRI

Polres Pelabuhan Belawan Bersama Insan Pres Dalam Rangka kegiatan Pembagian Takjil Dan Buka Puasa Bersama

Avatar photo
70
×

Polres Pelabuhan Belawan Bersama Insan Pres Dalam Rangka kegiatan Pembagian Takjil Dan Buka Puasa Bersama

Sebarkan artikel ini

BELAWAN, [Gaperta.id] – Polres Pelabuhan Belawan bersama Insan Media wilayah Medan Utara menggelar kegiatan pembagian takjil dan buka puasa bersama di Mapolres Pelabuhan Belawan, Kamis (13/3). Kegiatan ini dipimpin oleh Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Janton Silaban, S.H., S.I.K., M.K.P., yang diwakili oleh Wakapolres Kompol Dedy Dharma, S.H.
Kamis, 13 Maret 2025.

Dalam sambutannya, Wakapolres menjelaskan bahwa kegiatan ini dilaksanakan serentak oleh seluruh jajaran Polri dan dipimpin langsung oleh Wakapolri melalui aplikasi Zoom Meeting dari Mabes Polri. “Saya mewakili Kapolres Pelabuhan Belawan dalam kegiatan ini karena beliau sedang menghadiri kegiatan serupa di Polda Sumut. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan sinergitas antara Polri dan Insan Media serta berbagi kepada masyarakat yang membutuhkan di bulan suci Ramadhan,” ujar Kompol Dedy Dharma.

Jangan Lewatkan :  Puluhan Tenaga Kerja Sukarela di Melawi: Gruduk BKD Pertanyakan Kenapa Kami Tidak Lolos Seleksi PPPK

Sebanyak 250 paket takjil dibagikan kepada masyarakat oleh para Pejabat Utama (PJU) Polres Pelabuhan Belawan bersama para jurnalis yang hadir. Warga yang melintas di depan Mako Polres Pelabuhan Belawan tampak antusias menerima takjil yang dibagikan. “Kami berharap kegiatan ini bisa mempererat hubungan antara Polres Pelabuhan Belawan dengan Insan Media serta memberikan manfaat bagi masyarakat,” tambah Wakapolres.

Jangan Lewatkan :  Kasus 8 Bok Kontiner Rotan Gagal Ekspor Tidak Luput Dari Permainan Oknum Orang Dalam Pelabuhan

Setelah pembagian takjil, kegiatan dilanjutkan dengan mengikuti Zoom Meeting bersama jajaran Polri di seluruh Indonesia. Selanjutnya, acara buka puasa bersama digelar di Aula Polres Pelabuhan Belawan dengan penuh kehangatan dan kebersamaan. “Semoga kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan untuk mempererat hubungan baik antara Polri, media, dan masyarakat,” tutup Kompol Dedy Dharma.