Scroll Untuk Membaca Artikel
banner 468x60
banner 468x60
BeritaNasional

Bupati Kerinci Dampingi Tim Kompolnas dalam Visitasi Penilaian Kompolnas Award 2025 di Polres Kerinci

Avatar photo
739
×

Bupati Kerinci Dampingi Tim Kompolnas dalam Visitasi Penilaian Kompolnas Award 2025 di Polres Kerinci

Sebarkan artikel ini

SUNGAI PENUH, [Gaperta.id] – Bupati Kerinci, Monadi, S.Sos., M.Si., mendampingi kunjungan kerja Tim Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) dalam rangka Visitasi Penilaian Kompolnas Award 2025 yang berlangsung di Mapolres Kerinci, Selasa (24/6/2025).

Kunjungan ini dipimpin langsung oleh anggota Kompolnas, Yusuf, S.Ag., M.H., bersama James Leonardo Djoni, Senior Associate Industry Lead of Government Sector MarkPlus Inc., dan Mardonna Lamtio, Kasubbag Humas dan Persidangan Kompolnas.

Jangan Lewatkan :  26 Organisasi Pers dan Advokat Minta Kapolres Metro Bekasi Jaga Sinergitas Terhadap Jurnalis...!!

Sebagai informasi, Polres Kerinci berhasil masuk dalam jajaran lima besar nasional sebagai Polres terbaik kategori Tipe B pada ajang Kompolnas Award 2025. Prestasi ini merupakan wujud nyata dedikasi dan inovasi pelayanan Polres Kerinci kepada masyarakat.

Dalam keterangan nya, Bupati Monadi mengucapkan selamat datang kepada Tim Kompolnas dan menyampaikan apresiasi atas kepercayaan yang diberikan kepada Polres Kerinci sebagai salah satu kandidat penerima penghargaan nasional tersebut.

Jangan Lewatkan :  BNCT Latih Para Pekerja Dengan Menerapkan Standar Keselamatan Internasional

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Kerinci, kami mengucapkan terima kasih dan selamat datang kepada Tim Kompolnas. Semoga kegiatan visitasi ini memberikan manfaat besar bagi institusi Polri, khususnya di lingkungan Polres Kerinci, dalam upaya mendukung terwujudnya Polri yang profesional, modern, dan dicintai masyarakat,” ujar Monadi.

Jangan Lewatkan :  Soto Kwali Mbo'De Khas Solo Sediakan Ragam Selera Masyarakat Dumai

Ia juga berharap, kegiatan penilaian ini dapat menjadi momen penting untuk mengevaluasi sekaligus meningkatkan kualitas pelayanan kepolisian di Kerinci. “Kami berharap Tim Kompolnas dapat memberikan penilaian yang objektif serta masukan yang konstruktif, agar Polres Kerinci terus tumbuh dan berkembang menjadi institusi yang lebih baik,” tutupnya.