Scroll Untuk Membaca Artikel
banner 468x60
banner 468x60
BeritaNKRITNI/POLRI

Gubernur Akademi Militer Serahkan Kendaraan Maung untuk Batalyon Taruna

Avatar photo
128
×

Gubernur Akademi Militer Serahkan Kendaraan Maung untuk Batalyon Taruna

Sebarkan artikel ini

Magelang, [Gaperta.id] – 21 Maret 2025 Gubernur Akademi Militer, Mayor Jenderal TNI Arnold A.P. Ritiauw, menyerahkan empat unit kendaraan taktis Maung kepada para Wakil Komandan Batalyon Taruna Akademi Militer. Penyerahan ini diberikan kepada Wadanyontar Tingkat IV/Wreda, Tingkat III/Madya, Tingkat II/Dewasa, dan Tingkat I/Remaja.

Jangan Lewatkan :  Cipta Pilkada Tanpa Politik Uang, Karang Taruna Dumai Diskusi Publik

Acara berlangsung di Markas Peralatan Akademi Militer (Mako Pal Akmil). Penyerahan kendaraan ini bertujuan untuk meningkatkan mobilitas dan efektivitas pelaksanaan tugas para Wadanyon Taruna dalam berbagai kegiatan akademik dan latihan militer. Kendaraan Maung yang diserahkan merupakan bagian dari upaya modernisasi peralatan di lingkungan Akademi Militer.

Jangan Lewatkan :  Terkesan Mengelak, Kepsek SDN 001 "AI" Rohil Dikonfirmasi Pertanggungjawaban dan Transparansi Dana BOS

Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Akademi Militer juga melakukan pengecekan alat perlengkapan latihan Taruna, termasuk senjata, helm, dan rompi. Pemeriksaan ini bertujuan memastikan kesiapan peralatan yang digunakan Taruna dalam berbagai latihan militer, guna mendukung pembinaan dan pembentukan calon perwira yang tangguh dan profesional.

Jangan Lewatkan :  Sejumlah Pejabat Utama dan Kapolsek Jajaran Polres Bintan Pindah Tugas.

Dengan adanya dukungan sarana dan prasarana yang memadai, Akademi Militer terus meningkatkan alat peralatan guna mencetak perwira TNI Angkatan Darat yang siap menghadapi tantangan tugas di masa depan.