Bengkayang, [Gaperta.id] – Babinsa Koramil 04/Seluas Koptu Mujib
laksanakan kegiatan Senam bersama dan Skrining PTM dalam rangka pelaksanaan Germas,Aktifitas fisik dan Pemeriksaan Kesehatan,bertempat
di Lapangan Kantor Camat Seluas ,Kecamatan Seluas Kabupaten Bengkayang.
Sabtu (10/8/24).
Bersama Perangkat Desa, Petugas Kesehatan, Bidan desa dan ibu PKK, dan warga melaksanakan senam sehat untuk meningkatkan imun tubuh.
Babinsa mengatakan olahraga sangat penting dijalankan sebagai bagian hidup sehat karena memiliki banyak manfaat bagi tubuh manusia, salah satu jenis olahraga yang mudah dilakukan dan menyenangkan adalah senam,lebih semangat lagi apabila dilakukan bersama dengan teman, kerabat ataupun keluarga.
Lanjutnya, para peserta ini berlangsung energik dan penuh semangat, semua membaur jadi satu kebersamaan yang terjalin antara TNI, Bidan desa dan masyarakat,selain senam juga diadakan penyuluhan gizi kepada warga setempat oleh Bidan desa.
Ditempat terpisah, Pjs Danramil 04/Serka Raimundus mengatakan, kegiatan senam bersama ini dapat dijalankan terus secara rutin, karena selain untuk menjaga kesehatan, kegiatan senam bisa juga digunakan sebagai sarana meningkatkan jalinan silaturahmi serta persatuan dan kesatuan antar TNI khususnya Babinsa dengan masyarakat binaan.
“Untuk itu kegiatan ini bisa diagendakan secara rutin dengan harapan, selain sehat juga sebagai sarana untuk bersinergi antara TNI, Polri dan masyarakat,” pungkas Danramil.
Hadir dalam kegiatan tersebut
Camat Seluas Ibu Radid,S.Sos,Pjs Danramil1209-04/Sls Serka Raimundus berserta 2 orang Anggota,Kapolsek Seluas di wakili oleh Brigadir Tony berserta 1 orang Anggota,PLT Kapuskesmas Seluas Ibu Rya Tristy.S.K.M berserta Nakes Puskesmas Seluas,Kades Desa Sahan Bpk Lazarus,S.Pd Berserta Perangkat Desa,Kades Desa Seluas Bpk Robianto.S.Pd.
(Lepinus,L)