BeritaTNI/POLRI

Kapolsek Medan Labuhan Beri Materi Pembinaan Akhlak dan Mental kepada Siswa SMA PAB 2 Helvetia

Avatar photo
55
×

Kapolsek Medan Labuhan Beri Materi Pembinaan Akhlak dan Mental kepada Siswa SMA PAB 2 Helvetia

Sebarkan artikel ini

Medan Labuhan, [Gaperta.id] – Rabu, 28 Februari 2024 Kapolsek Medan Labuhan, Kompol P.S. Simbolon, SH., menjadi narasumber dalam kegiatan pembinaan akhlak dan mental yang diadakan oleh SMA PAB 2 Desa Helvetia. Dalam kegiatan ini, Kapolsek memberikan materi yang bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada para siswa dan siswi mengenai berbagai masalah sosial yang sering dihadapi oleh remaja.

Jangan Lewatkan :  Satgas OMP Polresta Pontianak Amankan Kampanye Dialogis Paslon 1 di Siantan Hilir Pontianak Utara.

Dalam paparannya, Kapolsek menyampaikan tentang bahaya perundungan, kenakalan remaja, risiko menggunakan narkoba, dan dampak negatif bergabung dengan geng motor. Materi tersebut disampaikan dengan harapan agar para siswa dan siswi dapat lebih memahami konsekuensi dari perilaku negatif tersebut dan menjadi teladan yang baik di lingkungan mereka.

“Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pencegahan untuk melindungi para remaja dari pengaruh negatif dan membantu mereka membangun mental dan akhlak yang kuat,” ujar Kapolsek.

Jangan Lewatkan :  Menyolot Hati, Desak Mabes Porli Copot Kapolres Batang Hari : Terkesan Ada Pembiaran Terhadap Para Pelaku Ilegal Driling

Menurutnya, peran sekolah dan lingkungan sosial sangat penting dalam membentuk karakter dan perilaku para generasi muda. Oleh karena itu, dia berharap agar materi yang disampaikan dapat menjadi pedoman bagi para siswa dan siswi dalam menjalani kehidupan sehari-hari.

Jangan Lewatkan :  Kapolda Kalbar Pimpin Upacara HUT Ke 78 Korps Brimob Polri di Mako Satbrimobda Polda Kalbar

Kegiatan ini dihadiri oleh para siswa dan siswi SMA PAB 2 Desa Helvetia beserta para guru dan staf yayasan. Para peserta sangat antusias mengikuti materi yang disampaikan oleh Kapolsek, dan mereka berjanji untuk mengimplementasikan nilai-nilai yang telah dipelajari dalam kehidupan sehari-hari.

(Bambang Hermanto)