Boalemo, [Gaperta.id] – Sabtu 12 Juli 2025, Subur Raharjo, Kepala Kantor UPP (Unit Penyelenggara Pelabuhan) Kelas III Tilamuta, Kabupaten Boalemo, Gorontalo, menyampaikan kepada tim Wartawan media ini berharap Pemda dapat meningkatkan layanan aktivitas Pelabuhan menuju zona kawasan industri, pada Kamis (10/7/2025)
Sehubungan dengan itu, Raharjo menjelaskan untuk sekarang ini Pelabuhan masih sepi dan belum ada aktivitas yang signifikan
“Aktivitas Pelabuhan masih berfokus pada layanan angkutan Pelabuhan antar Pulau dengan menggunakan kapal Penumpang Perintis milik BUMN” ujar Raharjo
Aktivitas baru kapal penumpang Perintis sebagai jembatan koneksi antar pulau – pulau yg belum tersentuh transportasi laut dan anggarannya oleh negara, sampai perekonomian daerah tersebut menjadi maju
Ia berharap dengan layanan kapal Perintis maka akan terjadi pertumbuhan ekonomi di daerah – daerah tersebut sampai ada transportasi laut lainnya yang bersifat komersil.
Dinilainya, layanan yang ada sekarang belum maksimal dalam memberdayakan keberadaan Pelabuhan.
“Untuk sekarang ini kami berusaha untuk jemput bola agar perusahaan – perusahan yang ada di daerah ini dapat memanfaatkan Pelabuhan ini untuk ekspedisi laut” ungkapnya
Menyinggung program Pemerintah Daerah Kabupaten Boalemo yang akan menjadikan erea tersebut menjadi bagian dari zona kawasan industri, Raharjo menjelaskan bahwa semua tergantung kepada Pemda dan stakeholder yang terkait dalam berupaya mempersiapkan dan memperjuangkan Pelabuhan ini menjadi Pelabuhan dengan layanan maksimal.
Untuk itu, perlunya penambahan unit fasilitas pelabuhan, minimal Kontainer dan Forklift agar aktivitas bongkar muat pelabuhan menjadi hidup
“Pengusulan pengadaan fasilitas ini disampaikan ke Pemda dan nanti Pemda akan mengusulkannya ke Pusat” ungkap Raharjo
“Sebab nomenklatur Pelabuhan harus ada aktivitas bongkar muat” imbuhnya
Ditanya, apa harapannya kepada Pemda Boalemo, ia berharap agar adanya satu visi dan misi secara berjenjang antara stakehoolder terkait dengan pihak pelabuhan dan agar Pemda dapat terjun ke lapangan untuk kemajuan Pelabuhan.