Scroll Untuk Membaca Artikel
banner 468x60
banner 468x60
BeritaTNI/POLRI

Malam Tahun Baru 2025 Kondusif, Kapolres Pelabuhan Belawan Ucapkan Terimakasih Kepada Masyarakat

Avatar photo
185
×

Malam Tahun Baru 2025 Kondusif, Kapolres Pelabuhan Belawan Ucapkan Terimakasih Kepada Masyarakat

Sebarkan artikel ini

Belawan, [Gaperta.id] – 1 Januari 2025 Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Janton Silaban, SH., SIK., MKP., menyampaikan ucapan terima kasih kepada masyarakat di wilayah hukum Polres Pelabuhan Belawan atas kerja sama menjaga situasi kamtibmas yang kondusif selama perayaan malam pergantian tahun baru 2025.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah mendukung terciptanya suasana aman dan kondusif pada malam pergantian tahun. Hal ini menjadi bukti bahwa sinergi antara masyarakat dan kepolisian sangat penting dalam menjaga keamanan bersama,” ujar AKBP Janton Silaban.

Jangan Lewatkan :  Karang Taruna Dance Competition By Youth Swag, Ketua Harian Viencent Moerghasini Yusuf: Kami Bagian dari Semua Kegiatan Positif Generasi Muda

Kapolres juga menjelaskan bahwa situasi kamtibmas pada malam tahun baru secara umum berada dalam kondisi aman dan terkendali. “Polres Pelabuhan Belawan menurunkan 360 personel, ditambah personel Pos Pengamanan dan bantuan dari Brimob Polda Sumut. Seluruhnya bertugas dengan baik untuk memastikan perayaan malam tahun baru berjalan lancar,” jelasnya.

Jangan Lewatkan :  Kegiatan Sholat Subuh Keliling Polsek Sungai Beduk Polresta Barelang bersama Masyarakat Kec. Sungai Beduk

Personel pengamanan, lanjutnya, dibagi ke dalam beberapa tugas strategis. “Kami menugaskan personel untuk mengamankan ibadah di gereja, melakukan pengaturan lalu lintas, patroli, pengamanan di lokasi keramaian dan objek vital, serta menjaga lokasi rawan gangguan kamtibmas,” terang Kapolres.

Jangan Lewatkan :  Sat Intelkam Polresta Jambi Pastikan Stok dan Harga Di Pasar Tradisional Kota Jambi Masih Stabil

Kapolres berharap suasana kondusif ini dapat terus terjaga di masa mendatang. “Semoga ke depannya kita dapat terus bekerja sama menjaga keamanan dan ketertiban, tidak hanya pada momen perayaan tetapi juga dalam kehidupan sehari-hari,” tutupnya.
(Bambang Hermanto)