DUMAI, [Gaperta.id]- Selama pelaksanaan MTQ Provinsi Riau ke-XLII di Kota Dumai yang berlangsung sejak Minggu hingga Sabtu (21/4-27/4/2024), Dinas Kesehatan Kota Dumai turut berperan dalam mendukung suksesnya acara.
Hal ini dikatakan Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Dumai dr, Syaiful, MKM., kepada Jurnalis, Senin (29/4) via chat.
“Ya, dalam rangka gelaran MTQ tingkat Provinsi Riau ke-XLII yang di fokuskan di TBG, kami petugas Dinkes beserta seluruh jajaran fasilitas kesehatan lainnya memberikan Layanan Kesehatan (Yankes) terbaik untuk semua kafilah dan tamu undangan dari 12 Kabupaten/Kota SE Provinsi Riau,” jelasnya.
Dinas kesehatan Kota Dumai berkoordinasi dengan sekretariat MTQ dan pihak terkait untuk memastikan pemahaman dan implementasi kebijakan kesehatan selama kegiatan MTQ berlangsung.
Dinkes menyiapkan posko Yankes di penginapan kafilah dan lokasi lomba untuk memastikan semua personil yang terlibat di MTQ tersebut dalam keadaan sehat.
“Ada 12 posko Yankes yang tersebar di titik penginapan dan perlombaan,” pungkas mantan Dirut RSUD Kota Dumai ini.
Adapun MTQ Riau ke-XLII yang berlangsung selama seminggu tersebut berjalan dengan sukses dan lancar tanpa ada kendala. Berbagai tokoh berikan pujian kepada panitia provinsi dan daerah yang terlibat.
Adapun tokoh tersebut adalah Bupati Rohil, Bupati Siak, Bupati Bengkalis serta Walikota Pekanbaru. Apresiasi khusus diberikan kepada Walikota Dumai H Paisal, SKM., MARS., yang telah memfasilitasi pelaksanaan MTQ.
(ES)