BeritaTNI/POLRI

Patroli Cipkon Polsek Sungai Beduk, Cegah Aksi Kejahatan Dan Sampaikan Himbauan Kamtibmas

Avatar photo
75
×

Patroli Cipkon Polsek Sungai Beduk, Cegah Aksi Kejahatan Dan Sampaikan Himbauan Kamtibmas

Sebarkan artikel ini

Batam, [Gaperta.id] – Hari Rabu tanggal 21 Februari 2024 sekitar pukul 21.00 wib telah dilaksanakan kegiatan patroli cipta kondisi dalam rangka program prioritas Kapolri Presisi (Prediktif, Responsibilitas, Transparansi, Berkeadilan).

Kegiatan cipta kondisi dilaksanakan oleh personil Polsek Sungai Beduk dengan cara mobiling/patroli diwilayah hukum Polsek Sungai Beduk yang sering menjadi tempat berkumpulnya masyarakat.

Jangan Lewatkan :  Kapolres Pelabuhan Belawan Lepas Keberangkatan Logistik F1H20 Power Boat

Kapolresta Barelang Kombes Pol Nugroho Tri N, SH, SIK, MH melalui Kapolsek Sungai Beduk AKP Syarifuddin, S.H. menyampaikan bahwa kegiatan cipkon rutin malam adalah dalam rangka memelihara kamtibmas di wilayah hukum Polsek Sungai Beduk, sehingga terciptanya situasi yang aman dan kondusif.

Jangan Lewatkan :  Kapal Legendaris Italia Amerigo Vespucci Pertama Kali Singgahi Pelabuhan Ujung Baru Belawan

“Kegiatan-kegiatan pencegahan terus dilakukan oleh Polsek Sungai Beduk untuk memelihara kamtibmas kondusif, kami berharap seluruh masyarakat juga dapat berpartisipasi untuk membantu Polri dengan selalu waspada terhadap tindak kriminal dan mengaktifkan siskamling, sehingga dapat mempersempit ruang-ruang bagi pelaku kejahatan”ucap beliau

Jangan Lewatkan :  Anak belasan Tahun Berkerja Dihiburan Malam Dipekerjakan jadi LC.Orang Tuanya Mintak Keadilan

Sekitar pukul 23.00 wib kegiatan cipta kondisi selesai dilaksanakan dan selama kegiatan berlangsung tidak ada ditemukan hal yang menonjol serta terdapat dalam keadaan aman dan terkendali.

(Alex)