BeritaNasional

Persiapan Hari Ulangtahun Pemuda Batak Bersatu ke-5 Tahun, PBB Lubuk Pinang Bergotongroyong Dipasar Desa Lubuk Pinang

Avatar photo
311
×

Persiapan Hari Ulangtahun Pemuda Batak Bersatu ke-5 Tahun, PBB Lubuk Pinang Bergotongroyong Dipasar Desa Lubuk Pinang

Sebarkan artikel ini

Bengkulu, [Gaperta.id] – Pemuda Batak Bersatu (PBB) PAC Lubuk Pinang laksanakan giat sosial kebersihan dilokasi pasar Lubuk Pinang yang berada dikecamatan Muko Muko utara Bengkulu.(13 Oktober 2024).

Sahat P Pintu Batu, selaku Ketua PBB PAC Lubuk Pinang menuturkan, bahwa Organisasi Kepemudaan yang dipimpinnya akan terus melakukan aksi sosial dengan memperhatikan orang-orang yang sedang membutuhkan bantuan walaupun kita ormas kesukuan yang membawa nama Batak kita akan selalu melakukan aksi sosial untuk seluruh masyarakat yang membutuhkan bantuan dari Ormas Pemuda Batak Bersatu.

Jangan Lewatkan :  Soal Tuduhan Beking Gudang CPO di Dumai, Alzamret Malik SH: Jangan Libat PWI

“Kita akan terus bergerak melakukan aksi sosial sesuai dengan Visi-Misi PBB, tanpa memandang suku dan agama dan selalu ada buat seluruh masyarakat yang sedang membutuhkan pertolongan atau bantuan uluran tangan, secara khusus buat warga khususnya untuk Muko Muko utara”, Ujar Sahat P Pintu Batu.

Lanjutnya, bahkan kami turun kelapangan untuk giat sosial baik berbentuk apapun selagi kami bisa bantu kami bantu.

Terusnya, turut sepenanggungan dan bekerja dengan senang hati, bahkan kadang kegiatan yang kami bawa ini baik setiap orang yang kita tolong salah satunya ada warga yang kena musibah, bahkan setidaknya kami membantu ala kadarnya dapat meringankan beban warga korban, bahkan kami punya motto ” salam Satu Rasa Satu Jiwa “ucapnya.

Jangan Lewatkan :  Kejati Jambi Akan Ditindak LSM Semut Merah Terkait Pungutan Fee Proyek 1.5% Yang Melibatkan Bupati Kerinci.

Ditambahkannya lagi, untuk menyambut HUT PBB sedunia yang ke-5 ini, kami bergotong royong membersihkan pasar yang ada di Lubuk Pinang ini, untuk dapat dipergunakan nantinya dalam rangka menyambut ulang tahun PBB (putera Batak) sedunia.

Jangan Lewatkan :  Wakapolresta Barelang Hadiri Upacara 17 Hari Bulan Tingkat Kota Batam

Gotong royong ini pun direspon positif oleh bhabinsa setempat dan dukungan pihak kecamatan dan kades lubuk pinang.

Kepala Desa Lubuk Pinang Bapak Harafik mengapresiasi Organisasi Pemuda Batak Bersatu (PBB) dalam mendukung kegiatan ini, dan kepala Desa bapak Harafik, berharap hubungan seluruh Pemuda Batak Bersatu ini dapat bersatu dengan elemen dipemerintahan bahkan masyarakat demi kemajuan Desa yang lebih baik lagi.”pungkasnya.
( J.H.siringoringo )