LABURA, [Gaperta.id] – Kepala Desa Purwo Rejo Rueslan, kecamatan Aek Kuo, kabupaten Labuhanbatu Utara, mengajak warganya untuk memanfaatkan lahan pekarangan di rumah maupun tanah kosong sebagai tempat tanam sayur mayur dan rempah-rempah.
Aktivitas ini menurutnya, perlu dilaksanakan supaya hasil tanam itu bisa memenuhi kebutuhan dapur warga secara mandiri dan mengurangi beban pengeluaran harian.
“Giat seperti ini perlu dilakukan, guna membentuk ketahanan pangan di Desa Purworejo”, tutur Rueslan saat meninjau lokasi kebun sayur Dusun Purworejo.
selasa (25/2/2025).
Ia mengatakan, jika dikelola dengan baik pekarangan rumah dapat memberikan manfaat bagi kehidupan keluarga seperti, tempat bermain, tempat rekreasi, sumber pangan dan juga sebagai sumber pendapatan kita masing-masing.
Pemanfaatan lahan pekarangan baik di daerah pedesaan maupun perkotaan bisa mendukung ketahanan pangan nasional dengan memberdayakan potensi pangan lokal yang dimiliki masing-masing daerah.
Menanam di lahan sempit tak membutuhkan modal yang besar, yang dibutuhkan hanya media tanam, berupa sekam pupuk kandang dan penyemprot air.
“Untuk itu mari kita manfaatkan dan perindah pekarangan rumah dengan menanam tanaman yang bisa menunjang kebutuhan keluarga”,harapnya.
Tak hanya itu saja, Kades Roeslan berupaya akan mendorong seluruh kepala dusun di desa Purworejo ini, untuk dapat mengajak warganya menanam sayur mayur di pekarangan.
Seperti bumbu dapur jahe, kencur, temulawak mudah sekali tumbuh tunas. Sedangkan untuk sayur-sayuran atau cabai diperlukan perlakuan khusus agar bisa berkembang.
“Yang terpenting lagi adalah niat kalau sudah niat gampang menanam, semoga bermanfaat bagi warga dan kemajuan desa”pungkasnya!!